Tips Blogging: Meningkatkan Jumlah Visitor
Ingin Blog kamu banyak dikunjungi orang? Pastikan kamu tahu bagaimana cara blogging yang bisa meningkatkan jumlah visitor. Sebab, Blog yang mempunyai pengunjung banyak lebih memiliki nilai jual yang tinggi. Anda pun bisa memanfaatkannya untuk keuntungan bisnis apabila Blog Anda dinilai bagus oleh yang lainnya.
Apalagi bagi mereka yang menggunakan Blog sebagai toko online, maka pengunjung sama pentingnya dengan uang. Oleh sebab itu meningkatkan jumlah visitor sangat penting. Kalau pun Blog Anda hanya dijadikan sebagai tempat untuk berekspresi saja, mendapatkan pengunjung yang banyak akan mendatangkan kebanggaan tersendiri bagi Anda.
Lalu, bagaimana caranya agar kita dapat meningkatkan jumlah visitor? Caranya adalah dengan membagikan sesuatu yang menarik kepada visitor, agar visitor mau berkunjung ke Blog Anda. Misalkan; buat postingan Blog semenarik mungkin. Usahakan selalu up to date dengan trending topik yang sedang tenar, atau buat artikel tutorial yang sering dicari orang. Bisa juga dengan berbagi game-game terbaru gratis. Anda juga bisa menyebarkan link di Facebook atau Twitter, maka mereka akan berbondong-bondong menuju Blog Anda.
Berikut ini beberapa tips lain yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan jumlah visitor Blog Anda:
1. Rutin posting. Cara pertama untuk meningkatkan jumlah visitor adalah dengan rutin memposting artikel. Minimal, Anda posting satu artikel dalam sehari untuk menjaga rangking Anda di Google. Pastikan Blog Anda terupdate setiap hari. Kalau Anda tidak sanggup mengupdate sendiri, Anda bisa memanfaatkan jasa update Blog yang banyak ditawarkan orang.
2. Pilih konten atau artikel yang sedang trend atau dengan menggunakan kata kunci (artikel SEO). Artikel SEO adalah artikel yang ditulis agar bisa ditemukan dengan mudah oleh mesin pencari dengan aturan penulisan sedemikian rupa.
3. Cara berikutnya untuk meningkatkan jumlah visitor adalah dengan rajin melakukan iklan, share, atau gunakan backlink untuk meningkatkan jumlah pengunjung ke Blog Anda.
4. Jika Anda pengguna jejaring sosial media, silakan share ke akun Facebook atau Twitter Anda setiap kali melakukan posting konten atau artikel Blog. Hal ini penting dilakukan agar bisa meningkatkan jumlah visitor Blog.
5. Jaga kualitas artikel dan konten Blog sedemikian rupa agar pengunjung betah berkunjung ke Blog Anda.
6. Perbaiki kualitas tampilan Blog Anda agar menarik dan nyaman dipandang. Pengunjung senang mengunjungi Blog jika tampilannya menarik, rapi, dan tidak berantakan.
7. Selanjutnya, untuk meningkatkan jumlah visitor, jangan terlalu banyak membuat konten aksesoris sehingga sulit dibaca. Buatlah Blog yang elegan, simple, namun memiliki konten yang berbobot dan banyak dicari orang. Blog yang terlalu padat aksesorisnya membuat orang malas mengunjunginya
8. Penggunaan musik pada Blog kadang-kadang juga tidak disukai oleh para pengunjung. Oleh sebab itu, Anda perlu memperhatikan tampilan Blog Anda.
Beberapa tutorial di atas bisa membantu Anda dalam meningkatkan jumlah visitor ke Blog. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.