Apa Itu G Suite dan Kenapa Organisasi Harus Mempertimbangkannya?

Apa Itu G Suite dan Kenapa Organisasi Harus Mempertimbangkannya

G Suite atau Google Suite (sebelumnya dikenal dengan nama Google Apps) merupakan solusi yang menggabungkan antara email, cloud storage, software produktivitas, kalender, chatting dan banyak lagi.

G Suite menjadi jawaban masalah produktivitas yang dialami oleh banyak perusahaan dan organisasi. Dalam software suite ini menawarkan solusi untuk email, word processing, spreadsheet, presentation deck, shared calender, cloud storage, messenger, dan banyak fitur lainnya. Solusi ini ditawarkan dengan harga yang terjangkau mulai dari US$ 5 per bulan untuk satu user. Kemampuan apa saja yang ditawarkan oleh G Suite dan kenapa organisasi anda harus mempertimbangkannya?

Gmail Dengan Alamat Email Perusahaan

Banyak hosting yang menawarkan platform webmail, perusahaan dan organisasi bisa memakai alamat email dengan nama domainnya sendiri. Dengan Gmail, anda juga dapat memakai nama domain untuk alamat email, dan anda juga bisa mendapatkan fitur-fitur yang ditawarkan oleh Gmail seperti integrasi Google Drive, Google Docs, chatting melalui Hangout, menerima undangan melalui Google Calender. Fitur-fitur tersebut tidak ditawarkan pada webmail dari penyedia hosting.

Google Calender

Setiap organisasi harus berbagi kalender online dalam beberapa bentuk untuk membuat kordinasi menjadi lebih mudah. Anda dapat membuat acara yang mudah dibagikan dengan anggota lain di dalam organisasi, atau juga mengirim undangan ke pihak luar, dan memungkinkan untuk melacak siapa saja yang menerima dan menolak undangan. Google Calender juga menyediakan reminder, calender sharing dan masih banyak fitur lainnya.

Google Docs

Google Docs merupakan jawaban dari Google untuk Microsoft Office, dimana menyediakan software untuk word processing, spreadsheat dan presentation. Google Docs didesain untuk berjalan lancar di internet, tidak dibutuhkan untuk mendownload softwarenya hanya membutuhkan koneksi internet. Dengan Google Docs, organisasi juga dapat dengan mudah berbagi dokumen antar pegawai dan membuat dokumen kolaborasi untuk beberapa orang. Dan juga kita tidak perlu men-Save kerjaan, karena dokumen akan disimpan secara otomatis di Google Drive, dan kita bisa mengaksesnya dari mana saja.

Google Drive

Google Drive menjadi jantung dari G Suite yang mendukung software produktivitas ini. Dengan paket yang paling murah US$ 5, pengguna mendapatkan 30GB cloud storage, atau upgrade ke US$ 10 bisa mendapatkan unlimited cloud storage (atau 1TB per pengguna untuk organsasi kecil dibawah 5 pengguna).

Selain membackup file, dengan Google Drive pengguna dapat dengan mudah berbagi file dan folder dan berkolaborasi untuk mengerjakan proyek seperti video atau presentasi. Dan dengan integrasi Google Drive, pengguna dapat dengan mudah mengirim file melalui email, berbagi file pada saat chatting di Hangout, dan lain sebagainya.

Hangouts

Hangouts merupakan solusi untuk pesan instan sekaligus bisa digunakan untuk konferensi video. Tool ini memungkinkan tim untuk berkomunikasi dengan lebih baik di dalam ekosistem G Suite. Dengan tool ini dapat mengundang hingga 25 orang untuk bergabung, cocok untuk organisasi dengan anggota yang bekerja secara remote atau perusahaan yang memiliki banyak cabang di beberapa lokasi berbeda. Tool ini juga menawarkan Screen Sharing, untuk presentasi jarak jauh dan file sharing dengan integrasi Google Drive.

Mengintegrasikan G Suite dengan Organisasi

Meskipun tidak ada solusi yang sempurna untuk kebutuhan organisasi anda, tetapi G Suite adalah pilihan dengan fitur yang sangat kuat, intuitif dan murah yang memungkinkan jutaan pengguna memilihnya. Selain itu tampilan antarmukanya yang menarik dan mudah dipahami, integrasi di antara program, serta penyimpanan berbasis cloud, menjadikannya sebagai salah satu software produktivitas yang paling powerful yang ada di pasaran saat ini.