Mengubah WordPress Menjadi Website ECommerce

Mengubah WordPress Menjadi Website ECommerce

Kamu pasti berpikir untuk membangun website eCommerce membutuhkan biaya yang mahal dan juga sulit. Tetapi kamu bisa membangun website eCommerce dengan biaya yang murah dan setup yang tidak terlalu sulit.

Kamu bisa menggunakan CMS WordPress.org dengan beberapa plugin yang kebanyakan gratis digunakan, untuk membangun website eCommerce. Dan tentunya tambahan biayan untuk membeli domain dan menyewa web hosting.

Berikut ini adalah plugin yang dibutuhkan untuk mengubah WordPress menjadi website eCommerce.

1. WooCommerce

WooCommerce merupakan plugin gratis yang dapat mengubah WordPress menjadi website eCommerce. Plugin ini menyediakan sistem untuk pengiriman menghitung biaya pengiriman secara real time dan bahkan drop shipping. Selain itu plugin ini juga menyediakan sistem pembayaran yang support hampir semua kartu kredit, PayPal, transfer Bank dan cash on delivery (COD).

WooCommerce juga menyediakan tema WooThemes dengan pilihan yang sangat banyak untuk mempercantik website eCommerce.

2. Jigoshop

Jigoshop merupakan extension premium dengan harga yang cukup mahal. Extension ini memiliki fungsi untuk memonitoring penjualan dan juga stok, cocok untuk perusahaan kecil hingga menengah. Jika kamu ingin mengontrol penjualan dan stok kamu, kamu bisa membeli extension ini.

3. Slimline Shopping Cart

Slimline Shopping Cart merupakan plugin yang memiliki fungsi untuk menghadirkan shopping cart yang simpel. Salah satu faktor terpenting untuk pelanggan jadi membeli adalah proses akhirnya yang tidak terlalu ribet. Plugin tersebut akan mengatasi hal tersebut.

Slimline Shopping Cart dapat digunakan gratis, namun tersedia juga versi premium dengan banyak tema yang bagus.

4. Yoast SEO

Yoast SEO merupakan plugin untuk SEO. SEO sangat penting kamu terapkan untuk mempromosikan website eCommerce kamu melalui mesin pencari seperti Google. Dengan SEO yang bagus bisa mendatangkan banyak traffic atau pengunjung ke website kamu, yang tentunya akan berpengaruh terhadap penjualan.

5. Google Analytics

Google Analyctics merupakan tool untuk menganalisa performa dari website, untuk melihat jumlah traffic, conversion rate, mengetahui sumber dari traffic, hingga kata kunci yang paling banyak masuk ke website.

Tool dari Google ini bisa digunakan gratis.

6. Plugin lainnya

Beberapa plugin lain yang bisa kamu pasang seperti plugin security untuk mengamankan website, plugin W3 Total Cache untuk mempercepat website, plugin backup untuk mem-backup website, dan juga Testimonial Widget untuk menampilkan testi dari pelanggan yang pernah berbelanja di website kamu.

 

6 Alasan Menggunakan Magento Untuk Online Store

Semakin banyaknya website online store atau eCommerce di internet membuat permintaan akan platform untuk membangunnya juga semakin meningkat. Hal ini membuat pertumbuhan platform online store juga semakin banyak.

15 tahun yang lalu, jika kita ingin membangun online store, kita harus membangunnya dari dasar. Tetapi teknologi semakin berkembang, dan tersedia beragam pilihan platform untuk membangun online store dengan lebih mudah. Continue reading “6 Alasan Menggunakan Magento Untuk Online Store”

Mengenal PrestaShop, Platform Yang Digunakan 250000 Situs Ecommerce

PrestaShop terus berusahan membantu pedagang online untuk memenuhi tujuan bisnis. Platform ini memiliki ratusan fitur yang memungkinkan untuk konfigurasi situs yang lengkap, manajemen konten, hingga ke masalah pemasaran dan analisis, dan beberapa fungsi utama lainnya. Continue reading “Mengenal PrestaShop, Platform Yang Digunakan 250000 Situs Ecommerce”