Cara Blokir Website di Komputer Windows

Cara Blokir Website di Komputer Windows

Komputer PC atau laptop yang anda gunakan dirumah juga digunakan oleh anak anda, tentunya anda ingin melindungi mereka untuk tidak membuka website yang berbahaya seperti website porno, judi, malware, media sosial tertentu atau website berbahaya lainnya. Ada cara blokir website di komputer Windows yang bisa lakukan dengan mudah tanpa perlu meng-install software tertentu.

Cara blokir website di komputer Windows yang paling sederhana dengan memanfaatkan file hosts yang ada di sistem. Pada artikel kali ini saya akan menunjukan caranya.

Cara Blokir Website – Satu Website

Misalnya saja anda ingin memblokir website tertentu, seperti Facebook mungking. Untuk melakukannya sangat mudah, ikuti langkah-langkah dibawah ini.

Cara Blokir Website di Komputer Windows

  • Buka aplikasi Notepad, tetapi harus sebagai administrator.
  • Buka menu Search, lalu ketik Notepad, pada saat aplikasi Notepad muncul klik kanan lalu pilih Run as administrator. Jika muncul pop-up klik Yes.
  • Pada aplikasi Notepad, klik menu File di atas kiri, lalu pilih Open.
  • Lalu masuk ke direktori c:\windows\system32\drivers\etc\hosts, atau langsung copy-paste path ini ke kolom di atas. Lalu di menu drop down di bawah yang ada tulisan Text Document ganti menjadi All Files.
  • Setelah muncul daftat file yang ada di folder ini, klik file yang bernama hosts. Klik tombol Open di bawah.
  • Pada bagian bawah file tambahkan “0.0.0.0 www.facebook.com”
  • Setelah save file, tekan CTRL + S.

Sekarang coba anda bukan situs Facebook, pasti sudah tidak bisa lagi. Untuk dapat kembali mengakses situs Facebook tinggal menghapus 0.0.0.0 Facebook pada file hosts, dan save lagi.

Cara Blokir Website – Banyak Website

Untuk memblokir banyak website anda tinggal menambahkan nama-nama website lainnya yang anda anggap bahaya atau tidak ingin anak anda mengaksesnya. Contoh:

0.0.0.0 www.facebook.com
0.0.0.0 www.youtube.com
0.0.0.0 www.twitter.com
Dan seterusnya.

Setelah selesai klik save.

Atau anda juga bisa mengunjungi daftar website berbahaya dari Steve Black di Github. Anda tinggal meng-copy / paste website-website yang ada di dalam file ini ke file hosts di sistem anda.

 

Jakartawebhosting.com menyediakan layanan Web Hosting, dengan kecepatan dan stabilitas pusat data dan server yang baik, up time server 99,9%, team support yang siap membantu 24 jam dan biaya langganan yang menarik.