Internet menawarkan banyak sekali variasi layanan yang bisa kita dapatkan. Namun dibalik berbagai kemudahan yang bisa kita dapat, internet juga menjadi pusat scam atau penipuan yang harus kita hindari. Jika kamu menjadi korban, tidak hanya akan kehilang data dan privasi, bahkan kita bisa kehilangan uang. Continue reading “6 Internet Scam Yang Harus Kamu Waspadai”
Tag: Internet
Cara Menghapus Identitas di Internet
Internet dapat menjadi tempat yang sangat indah, namun juga bisa menjadi tempat yang sangat mengerikan pada saat bersamaan. Hal ini meman aneh, dan terkadang kamu merasa ingin pergi meninggalkannya. Sayangnya, meski kamu sudah pergi, identitas kamu masih tersimpan rapi di internet dan siapa saja tetap bisa mengetahuinya. Tidak ada jalan keluar yang mudah, atau tidak sampai sekarang. Continue reading “Cara Menghapus Identitas di Internet”
Menyembunyikan Alamat IP Untuk Online Yang Lebih Aman
Internet telah menjadi hal yang sangat umum untuk saat ini, dan banyak mereka yang berjam-jam menghabiskan waktunya di internet. Namun sayangnya hanya sedikit yang peduli mengenai masalah keamanan ketika mereka online. Inilah yang menyebabkan ancaman keamanan siber menjadi masalah yang serius pada dekade ini. Continue reading “Menyembunyikan Alamat IP Untuk Online Yang Lebih Aman”
5 Cara Menjaga Privasi di Internet
Kebebasan berinternet merupakan konsep yang sangat diidam-idamkan oleh banyak orang. Namun nyatanya di dunia maya atau internet malah bisa lebih berbahaya dibandingkan di dunia nyata, karena ada banyak hal yang mengincar kamu. Internet telah menjadi hal yang menyatu dengan kehidupan kita sehari-hari, dan itu menjadi alasan yang sangat penting untuk kamu melindungi diri kamu dan juga informasi mengenai diri kamu di internet.
Tidak cukup hanya mengandalkan website terpercaya, browser popular dan penyedia layanan internet untuk melindungi kamu. Itu merupakan tanggung jawab kamu sendiri untuk menjaga privasi kamu sebisa mungkin. Dan inilah 5 cara menjaga privasi di internet yang bisa kamu terapkan:
1. Cara menjaga privasi di Internet dengan mengganti setting browser
Setiap software web browser memiliki setting atau pengaturan untuk privasi dan keamanan. Masuk ke ke menu Setting dari web browser (Firefox, Chrome, dan lainnya), cari pengaturan privasi dan keamanan (security), atur agar web browser memblok ‘cookies’ atau bisa memblok ‘cookies’ dari pihak ketiga saja. Disarankan untuk menerima cookies dari website yang kita kunjungi, namun kamu ingin memblok cookies dari pihak ketiga seperti iklan-iklan yang mengganggu. Langkah selanjutnya adalah membersihkan cookies, kamu juga bisa memilih untuk menghapus cookies ketika kamu menutup aplikasi web browser.
Selain itu kamu juga bisa memasang berbagai plugin seperti Adblock agar web browser tidak menampilkan iklan. Bisa juga memasang plugin HTTPS Everwhere, yang dapat mengenkripsi komunikasi antara komputer kamu dengan server. Atau memasang plugin VPN seperti ZenMate.
2. Cara menjaga privasi di Internet dengan mengganti setting media sosial
Facebook, Twitter dan Instagram menyediakan setting untuk mengatur privasi kamu, baik pada versi website desktop maupun pada aplikasi mobile. Atur agar akun media sosial kamu dibuat privat, jadi orang asing tidak dapat melihat profile kamu. Sembunyikan juga email dan nomor telepon kamu, dan juga informasi privasi yang kamu anggap penting, semakin sedikit informasi maka semakin bagus. Usahakan untuk tidak memposting mengenai masalah pribadi kehidupan kamu di media sosial.
3. Cara menjaga privasi di Internet dengan menggunakan Two-Factor Authentication
Two-Factor Authentication merupakan proses login dengan menggunakan dua jenis autentikasi, pertama kamu login dengan username dan password yang biasa, dan langkah kedua kamu harus memasukan kode yang dikirimkan ke nomor hp atau alamat email lain. Kamu harus memasang fitur ini pada akun email, akun media sosial dan akun lainnya seperti website E-commerce jika mereka menyediakannya. Dan juga yang paling penting kamu membuat password yang susah untuk ditebak.
4. Cara menjaga privasi di Internet dengan memasang software security
Spyware dan malware merupakan ancaman yang sangat serius di internet. Sangat disarankan kamu tidak online jika tidak menggunakan software security yang dapat melindungi kamu dari ancaman tersebut. Pasang aplikasi anti spyware dan malware yang sudah sangat terkenal untuk melindungi komputer dan perangkat mobile kamu. Jika mencari yang gratis ada banyak nama besar seperti Avast, AVG, Comodo, Panda dan lainnya.
5. Cara menjaga privasi di Internet dengan selalu mengupdate software
Update software selalu membawa berbagai perbaikan termasuk untuk memperbaiki masalah keamanan yang ada pada versi sebelumnya. Biasanya celah keamanan pada software dimanfaatkan oleh hacker untuk masuk ke perangkat kamu atau akun kamu dan mencuri data.
Jadi sangat disarankan agar kamu selalui mengupdate software yang kamu gunakan, baik itu sistem operasi yang digunakan pada perangkat PC atau perangkat mobile, maupun software seperti web browser, anti virus dan software lainnya yang kamu gunakan.
Apa bila Anda sedang ingin memiliki dan membangun website atau blog dan mencari web hosting terbaik, maka Anda sedang membaca artikel yang tepat. Anda bisa membangun website atau blog Anda dengan https://www.jakartawebhosting.com/
Cara Mempromosikan Konten Blog
Cara Mempromosikan Konten Blog
Bloging merupakan salah satu cara orang untuk mengekspresikan dirinya, dan blog bisa juga digunakan sebagai cara untuk menghasilkan uang. Tentunya sebelum menghasilkan uang, blog kamu harus sukses dibaca oleh banyak orang dan menghasilkan traffic yang tinggi. Agar blog kamu dikunjungi oleh banyak orang, tentunya kamu harus membuat konten yang menarik dan mempromosikannya.
Berikut ini adalah tips yang bisa membantu kamu mengambil langkah untuk mulai mempromosikan konten blog untuk menghasilkan traffic dan tentunya akan menghasilkan uang.
1. Konten memiliki manfaat
Siapa saja dapat menulis konten blog dalam berbagai tema, tetapi tidak cukup sampai disini. Kebanyakan pembuat konten yang sukses memastikan konten yang mereka buat memiliki manfaat tertentu kepada pembaca yang telah menjadi targetnya.
Sebelum menulis sesuatu, kamu harus menanyakan pada diri kamu, “Apakah artikel ini dapat membantu pembaca?” Jika jawabannya tidak, maka kamu harus mencari ide lain.
Membantu berarti kamu harus menyajikan sesuatu yang bernilai untuk pembaca, dan melihat kamu sebagai sumber yang terpercaya.
2. Maksimalkan kesempatan kamu untuk ditemukan
Pastinya dalam menulis konten kamu membutuhkan banyak tenaga, jadi jangan sia-siakan tenaga tersebut. Sebelum menulis artikel, kamu harus mencari keyword yang relevan dengan topik kamu, dan memasukan keyword-keyword ini pada konten yang kamu tulis. Melakukan hal ini menambah kesempatan konten blog kamu ditemukan dari hasil pencarian mesin pencari seperti Google.
Misalnya saja kamu ingin membuat konten mengenai cara membuat donut, kamu bisa mencari keyword yang relevan melalui Google Search. Caranya cukup mudah ketik cara membuat donut pada kolom search, maka akan muncul beberapa sugesti dari kata atau kalimat yang kamu cari. Kamu bisa memasukan keyword-keyword tersebut ke dalam konten.
3. Media Sosial
Setelah selesai menulis konten blog, kini saatnya orang lain untuk membacanya. Jadi untuk memperluas kesempatan orang lain untuk membacanya, kamu harus mem-post konten di semua akun media sosial yang kamu miliki.
4. Promosi lewat Email
Email memang semakin tua, tetapi masih jauh dari kata ketinggalan. Kamu bisa memanfaatkan email untuk menginformasikan mengenai konten blog yang kamu buat, atau menambahkan fitur subscriders agar pembaca bisa berlangganan newsletter dari blog kamu, dan memberitahukan mengenai konten terbaru.
5. Kombinasikan dengan situs video-sharing
YouTube menjadi mesin pencari nomor dua terbesar setelah Google Search pada tahun 2014. Di situs ini setiap menitnya ada lebih dari 300 jam video yang diupload, dan milyaran pengunjung unik yang menonton lebih dari 6 milyar jam per bulannya.
YouTube menjadi tempat yang sangat bagus untuk mempromosikan blog dan ide kamu.
Jika konten kamu ada video yang ingin dimasukan, kamu harus mengupload-nya ke YouTube dan menampilkannya di blog kamu. Pada halaman video untuk tidak lupa menambahkan link ke halaman blog kamu. Kamu juga bisa membagi video yang kamu upload ke akun media sosial.
Contonya jika kamu membuat konten mengenai cara membuat donut, untuk memaksimalkannya sebaiknya tidak hanya menulis resepnya saja, tetapi sekalian mempraktekannya dan merekamnya.
6. Guest post
Salah satu cara lain untuk menambah traffic blog kamu adalah dengan guest post. Kamu bisa menghubungi blogger berpengaruh yang mempunyai konten yang relevan dengan blog kamu. Tawarkan untuk bekerja sama guest post, dimana kamu membuat konten dan diterbitkan di blog blogger tersebut, dengan menambahkan sumber link ke blog kamu. Sebagai gantinya kamu menerbitkan konten blogger tersebut di blog kamu, dan juga memperbolehkan blogger lain melakukan hal yang sama di blog kamu.
Jika ingin tahu bagaimana cara agar blog kamu menghasilkan uang, kamu bisa membacanya disini.
Apa bila Anda sedang ingin memiliki dan membangun website atau blog dan mencari web hosting terbaik, maka Anda sedang membaca artikel yang tepat. Anda bisa membangun website atau blog Anda dengan https://www.jakartawebhosting.com/